Imho,
Kunci memenangkan persaingan bisnis secara tangible adalah KOMPETITIF , kompetitif dalam hal :
1. Kualitas produk/jasa
2. Harga produk/jasa
3. Pelayanan penjualan (kemudahan order-delivery)
4. Informasi marketing (informasi sampai kepada target pelanggan)
adapun aspek intagiblenya adalah
Kebutuhan (NEED) dan Kepercayaan (TRUST)
Deal = Need x Trust => 1 = 1 x 1
0 = 0 x 1 , butuh informasi keunggulan/manfaat yg didapat
0 = 1 x 0 , butuh referensi kepercayaan atau mencoba/sampel
Contoh kasus Handphone multi function vs single function
Fungsi utama HP adalah alat komunikasi dengan suara sama spt telepon kabel tapi tanpa dibatasi ruang krn wireless
tapi dengan adanya tambahan aplikasi - aplikasi yang bisa di install untuk kebutuhan pelanggan seperti Jam, tanggal , kalkultor, pengiriman pesan teks dan gambar, berselancar internet, menonton televisi , mendengarkan radio, main game, mengirim email , bahkan transfer uang dan belanja, maka wajar jika saat ini HP adalah produk paling laris terjual didunia.
Bandingkan jika ada toko yang menjual HP single function /jadul , maka penjualaannya akan kalah jauh dari pada HP yang multi function tadi.
Multi function , belum tentu juga menjadi pilihan dibeli oleh pelanggan, butuh kepercayaan mereka untuk membelinya karena uang yang dikeluarkan harus ada jaminan produk sesuai dengan kualitas yang dijanjikan , oleh karena itu , kenapa merk-merk terntentu menjadi favorit sementara yang lain ditinggalkan , biasanya karena adanya kekecewaan (distrust).
Jadi bangunlah manfaat/keuntungan (NEED) melaui FITUR produk/jasanya , adapun kepercayaan (TRUST) didapat dengan membangun MERK nya.
Merk bukan sekedar membuat logo /gambar ataupun simbol , Merk sebenarnya adalah wajah/cerminan tanggung jawab kepada pelanggan & mitra dari sebuah entitas bisnis , sebuah entitas bisnis yang Merk nya bagus paling tidak memiliki 3 unsur etika dalam berbisnis al.
1. Jujur/tidak berbohong tentang produknya
2. Selalu menepati janji kepada pelangganya
3. Tidak mengkhianati/menghargai kepercayaan yang telah diberikan pelanggannya
sehingga menciptakan rasa aman bagi pelangganya saat membeli dan menggunakan produknya.
Sejalan seperti hadits nabi tentang orang-orang beriman (mukmin = orang akan aman bersamanya)
bandingkan jika ada Merk yang bikin hoax tentang kulitas produknya ,selalu PHP alias obral janji tentang pelayanan dan fitur-fiturnya , berkhianat dengan mengunakan bahan yang membahayakan atau haram tanpa diketahui pelanggannya. Cepat atau lambat pasti Merk tersebut akan mati.
Maka dari itu ciptakanlah manfaat bagi pelanggan dan rasa aman bagi mereka, maka produk anda akan menjadi pilihan hatinya.
wallahu'alamu bishowab
#belajarBisnis
#belajarBisnis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar